Senin, 15 April 2013

Amalan Menghadapi Ujian Nasional




Hajat secara harfiah artinya kebutuhan. Jika kita memiliki kebutuhan atau keinginan, Rasulullah menganjurkan kita untuk shalat yakni shalat hajat.
Jadi, Shalat Hajat adalah shalat sunnat yang dilakukan seorang muslim ketika ia memiliki hajat atau kebutuhan tertentu dan ia ingin hajat tersebut dikabulkan oleh AllahSWT.
Ujian Nasional sudah di depan mata, tentunya siswa yang cerdas mempersiapkan dirinya dengan baik dalam menghadapi Ujian Nasional Tahun ini, mereka mempersiapkan diri dengan cara yang berbeda seperti yang kita lihat di TV mendatangi para normal dengan membawa pensil yang akan digunakan dalam Ujian Nasional agar nanti pada saat Ujian Nasional mereka bisa menjawab soal Ujian Nasional dengan mudah.


Lain halnya dengan apa yang dilakukan siswa-siswi MTs Fathurrahman Batu Sopang, setelah mengikuti Ujian Madrasah/UAMBN, siswa tetap masuk sekolah dan hanya mempelajari empat mata pelajaran yaitu mata pelajaran yang diujian nasionalakan (Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, IPA).
Sambil berusaha dengan belajar, juga tidak lupa untuk brdo’a, lulus ujian nasional adalah hajat para siswa, guru, orang tua dll. Maka seperti yang dijelaskan diatas untuk dikabulakannya hajat tersebut dilaksanakanlah shalat hajat.
Semoga semua peserta ujian nasional tahun ini LULUS SEMUA khusunya para siswa-siswi MTs. Fathurrahman Batu Sopang. Amiiinn…

0 komentar:

Posting Komentar